April 2021

Ujian sekolah tahun ini, masih dalam kondisi pandemi Covid-19. Meskipun demikian SMPN 2 Semin memutuskan untuk melaksankan ujian sekolah di lingkungan sekolah menggunakan sistem CBT offline. Ujian sekolah dengan sistem offline di sekolah dilakukan dengan pertimbangan dari Tim IT SMPN 2 Semin berbekal pengalaman sebelumnya di kegiatan ASPD dan ujian secara online. Tentunya dengan tetap memperhatikan dan menjaga protokol kesehatan.



PELATIHAN MENJADI SOSOK GURU PADA ERA DIGITAL DIPADU PEMANFAATAN AKUN BELAJAR.ID TERINTEGRASI DENGAN RUMAH BELAJAR BERSAMA BALAI DIKMEN KABUPATEN SLEMAN DIY

Salam jumpa teman-teman guru di bumi ibu pertiwi.
Teknologi informasi memengaruhi aktivitas pendidikan hingga menyebabkan pengetahuan siswa dapat diperoleh dengan cepat dari berbagai sumber.   Peran guru yang selama ini sebagai satu-satunya sumber belajar akan bergeser sehingga  kehadiran guru di ruang kelas harus lebih menantang dan lebih kreatif.
Nah,,, bagaimana menjadi sosok guru yang sesuai dengan tuntutan di era digital sekarang ini?
Sudahkah akun belajar.id dimanfaatkan dalam pembelajaran dan pekerjaan kita sehari-hari?
Yuk, kita belajar bersama.

Kami dari DRB, SRB, dan GEG DIY bekerjasama dengan BALAI DIKMEN KABUPATEN SLEMAN DIY mengadakan PELATIHAN MENJADI SOSOK GURU PADA ERA DIGITAL DIPADU PEMANFAATAN AKUN BELAJAR.ID TERINTEGRASI DENGAN RUMAH BELAJAR BERSAMA BALAI DIKMEN KABUPATEN SLEMAN DIY yang akan diselenggarakan secara ONLINE.

Catat pelaksanaannya yaa...

🗓️ Selasa - Sabtu, 4 - 8 Mei 2021

🖥️ Vicon : Selasa, Rabu, dan Kamis (4, 5, dan 6 Mei 2021)

⏰ 13.00 - 15.15 WIB

📜Fasilitas Peserta mendapatkan e-Sertifikat 32 JP

🆓 GRATIS

📝 Daftar yuk, klik link berikut : https://s.id/GweSmaSmkDIY

📍Pendaftaran ditutup tanggal 3 Mei 2021 pukul 23.59 WIB.

Terima kasih

Wassalamualaikum Wr. Wb.

#googleworkspaceforeducation
#refoindonesia
#googlemastertrainer
#gmtbatch3
#pengimbasanGMT
#dutarumahbelajar
#sahabatrumahbelar
#pusdatinkemdikbud
#rumahbelajarkemdikbud

 

 

Warga Rt.05 ledoksari kembali melaksanakan pertemuan rutin periode bulan april pada Jumat, 23 April 2021 jam 15.30 s.d 17.00 wib. di Balai Pertemuan Rt.05 ledoksari.
kali ini giliran bapak Isdiyantoro BS sebagai Tuan Rumahnya.




seperti halnya bulan kemarin, bulan ini masih di suasana pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) sehingga pertemuan warga masih mengadopsi model Drive thru dengan protokol kesehatan ketat.



warga hanya membayar iuran kewajibannya yaitu seperti arisan, dana sosial, dana pembangunan, jimpitan ronda, dana sampah dan dana pralaya, setelah selesai dipersilahkan pulang oleh pengurus sehingga tidak terjadi kerumunan warga.
sedangkan informasi informasi berkaitan kegiatan warga di sampaikan melalui WA group Rt dan Wibsite Rt.
Ketua Rt.05 bapak Rudianto mengatakan " selama pemerintah masih memberlakukan PPKM pertemuan warga akan di laksanakan model seperti ini, InsyaAllah saling menjaga untuk menghindari virus covid 19 ".
Pertemuan di tutup dengan mengundi arisan warga untuk 3 orang penerima, dan warga yang mendapatkan arisan periode april ini adalah :
1.Bp.Arif Fahrudin
2.Bp.Suharto
3.Bp.Ali Mashadi


Dalam semangat kekompakkan, RT 05 membuka gugur gunung jilid II. Gugur gunung jilid II dilakukan untuk meneruskan gugur gunung minggu sebelumnya.  Dalam kesempatan gugur gunung kali ini, kegiatan RT 05 dipantau oleh Kelurahan Kepek. Hadir secara pribadi pak Lurah Kepek Bambang Setyawan ikut memantau sekaligus bersilaturahmi dengan warga RT 05.

 
Lokasi Gugur Gunung Jilid II mengambil 2 lokasi, yakni di jalan masuk sebelah barat dari arah Siyono, dan jalan depan rumah Pak RW ke timur menuju balai RT. Dengan kekuatan semangat dan kekompakkan, sempak, warga dibagi dalam dua kelompok oleh Ketua RT. Pembagian kelompok dilakukan untuk menghindari penumpukkan warga dan juga membagi rata jumlah personal. Suasana cuaca yang berawan, mendukung pelaksanaan kerja bakti gugur gunung. Tidak terasa panas terik seperti minggu sebelumnya.






 






 Sebanyak 25 lansia warga Rt.05 ledoksari mendatangi Puskesmas Wonosari 2 untuk menjalani Vaksinasi Covid 19 yang ke 1.

Sabtu,10 April 2021, warga memenuhi undangan setelah didaftarkan secara kolektif oleh satgas covid Rt.05, dari 33 warga yang di daftar vaksinasi 25 warga masuk ke tahap 1 yang di laksanakan hari ini, sisanya akan di layani di tahap ke 2 yaitu besok senin, 12 April 2021 di jam yang sama.

terpisah Kepala Puskesmas Wonosari 2 Arif Budiyanto,SKM mengapresiasi kinerja Satgas Covid Rt.05 Ledoksari yang telah membantu memfasilitasi baik saat pendaftaran secara kolektif maupun saat pendampingan pelaksanaan vaksinasi.

"Kalau dalam satu Rt.terdapat satgas seperti ini tentu amat sangat membantu ketugasan kami di lapangan"imbuh Arif.




Selanjutnya Vaksinasi Dosis ke 2 akan di laksanakan dengan interfal waktu 28 hari yang akan jatuh pada tanggal 8 Mei 2021.

Semoga dengan semangat vaksinasi ini akan menjadikan diri kita, lingkungan dan negara kita terbebas dari Covid 19.

Pelaksanaan ASPD di SMPN 2 Semin pada hari pertama, dapat dikatakan berjalan lancar. Tidak ada kendala pada kesiapan pelaksanaan oleh tim maupun peralatan yang terjadi di lapangan. Pada sesi 1 kesiapan tim panitia ASPD SMPN 2 Semin diuji dengan siswa yang belum komplit baik di ruang 1 dan 2.


Melihat kondisi tersebut, tim pun bergerak cepat. Upaya untuk konfirmasi siswa guna menghadirkan siswa dilakukan mulai dari whatsapp, telepon, bahkan bersiap untuk melakukan penjemputan. Beruntung siswa-siswa yang bersangkutan dapat dihubungi melalui orang tuanya. Pihak tim menghungi orang tua siswa bersangkutan untuk memberi tahu jika hari ini adalah pelaksanaan ASPD. Komplitlah sudah sesi satu, teratasi dengan menghubungi orang tua siswa.

 Baca Juga : Demi Siswa, Libur Pun Tetap Bekerja

Pada sesi 2, kesiapan tim pun diuji kembali. Ada satu siswa belum kelihatan pada saat asesemen sudah dimulai. Setelah dikroscek, ternyata siswa yang bersangkutan tidak memiliki HP. Sehingga memaksa tim untuk bergerak jemput bola, mendatangi siswa yang bersangkutan. Anggota tim, bergerak menuju rumah siswa yang bersangkutan. Ternyata siswa yang bersangkutan tidak berangkat, karena tidak ada kendaraan dan juga tidak ada teman bersama saat berangkat. Meskipun rumahnya dekat, tidak lebih dari 1 km tapi panitia tidak mau ambil pusing dan mencoba bersabar dengan alasan siswa yang bersangkutan. Akhirnya, dijemput dan diantarlah siswa bersangkutan ke sekolah. Terlebih kondisi siswa termasuk kurang mampu, alat komunikasi pun tidak punya. Inilah salah satu tantangan BDR online, maupun semi online.. Termasuk ASPD.... Semua harus siap...💪

Hari pertama sesi satu dan dua pun lengkap...... 


Minggu kliwon, 4 April 2021 warga RT 05 atas arahan ketua RT, warga melakukan gelar gelombang 2G di tiga titik. Titik pertama di sekitar balai RT 05, titik kedua di jalur lingkar RT 05 sebelah barat, dan titik ketiga di jalur tembus lingkar timur RT 05. Gelombang 2G digelar dan dilakukan bukan tanpa alasan.

Gelombang 2G, Gugur Gunung, alias sambatan dilakukan mengingat di tiga titik tersebut perlu adanya perbaikan. Karena kondisi jalan yang ada sebagian rusak dan berlubang. Warga pun disebar di tiga titik tersebut secara merata. Amunisi pasir dan semen pun disiapkan sehari sebelumnya. Dengan berbekal "sempak" semangat dan kekompakkan warga pun berjibaku bergotong royong melakukan perbaikan. Bahkan panas terik matahari pun tak dihiraukan.Tua muda semua turun ikut sambatan.




Kepada
Yth. Bapak/Ibu Orang Tua/Wali Peserta Didik Kelas IX SMPN 2 Semin
Tahun Pelajaran 2020/2021
di tempat

Dengan hormat,
Berkaitan dengan pelaksanaan Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah (ASPD) Tahun Pelajaran 2020/2021, bersama ini kami sampaikan  beberapa hal sebagai berikut:
1.    Kegiatan ASPD dilaksanakan pada tanggal 5 – 8 April 2021 sesuai dengan jadwal terlampir.
2.    Selama pelaksanaan ASPD, peserta didik wajib memakai seragam sekolah sesuai ketentuan, mematuhi PROTOKOL KESEHATAN (memakai masker, cuci tangan, cek suhu).
3.    Dimohon Bapak/Ibu Orang Tua/Wali  mengantar dan menjemput putra-putrinya sesuai jadwal.

Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu kami sampaikan terima kasih

 
 


Pelayanan Prima.... Untuk siswa... 

Menjadi salah satu alasan SMP 2 Semin hari Jumat 2 April 2021 yang merupakan tanggal merah tetap masuk.  Hari Jumat, 2 April 2021 tim/panitia pelaksanaan asesmen standarisasi pendidikan daerah (ASPD) masuk dan bekerja melakukan pengecekan dan persiapan peralatan untuk pelaksanaan ASPD tanggal 5 - 8 April 2021.

Dibawah arahan ketua panitia, Bapak Harinto BN dan Kepala lab TIK, Ibu Sri Mulyani, pengecekan komputer dan jaringan serta pengkondisian tata letak meja  dan kursi dilakukan dengan harapan lancarnya pelaksanaan ASPD dan juga protokol kesehatan tetap terkondisikan.





 


 



LInk Terkait

Contact form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget