February 2021


SK PIP SMP Negeri 2 Semin Tahun 2020 Semua Tahap, Silahkan para siswa cek apakah namanya tercantum di bawah ini, silahkan dilihat di status dan keterangan pencairan, karena informasi ini telah kami share di grup masing-masing kelas sejak tahun 2020, berdasarkan info yang kami peroleh untuk aktivasi dan pencairan dana PIP paling lambat tanggal 28 Februari 2021, bagi siswa yang mempunyai ATM silahkan dapat dicek menggunakan ATM, dan  bagi yang tidak punya ATM silahkan datang ke BRI untuk mencetakkan saldo rekening membawa buku tabungan.

Mau adakan hajatan? Cermati dulu SOP dari kelurahan Kepek ini, agar tidak dibatalkan.... Karena di masa pandemi ini, Kalurahan Kepek mengeluarkan standar operasional prosedur untuk penyelenggaraan hajatan warga. Hal ini untuk mengantisipasi penyebaran virus corona. 

Berikut ketentuan penyelenggaraan hajatan di kelurahan Kepek Wonosari,

1. Setiap warga yang hendak melakukan hajatan baik di rumah maupun di gedung wajib mengajukan surat pemberitahuan hajatan kepada Pemerintah Kalurahan Kepek

2. Membentuk panitia pelaksana hajatan guna memperlancar jalannya hajatan dan menjaga agar pelaksanaan protokol kesehatan berjalan sesuai anjuran pemerintah

3. Panitia yang dibentuk berasal dari RT setempat dan personel di dalamnya harus dalam keadaan sehat dan tidak ditemukan gejala terdampak virus  (batuk , flu, berat, suhu tubuh tinggi dll)

4. Panitia dan pemangku hajat wajib menyediakan perlatan protokol kesehatan seperti alat pengukur suhu, tempat cuci tangan dengan air mengalir dan sabun, hand sanitizer, masker serta tisu saat pelaksanaan kegiatan.

5. Pemangku hajat dapat bekerja sama dengan relawan dari posko PPKM MIkro Covid 19 Kelurahan Kepek dalam memandu alur Tamu dan pemeriksaan awal khadiran tamu

6. Jika secara ijab qabul dilaksanakan di rumah atau di gedung pertemuan maka tempat duduk hanya boleh disediakan 20 kursi yang ditata sesuai protokol kesehatan (10 kursi untuk pihak laki-laki dan 10 kursi untuk pihak perempuan)

7. Dalam hal acara temu besan, hanya boleh disediakan 50 kursi yang ditata sesuai protokol kesehatan

8. Dalam resepsi seluruh tamu, panitia dan pemangku hajat harus bermasker serta tidak diperkenankan menyediakan tempat duduk tamu, Dinner set (gubug hidangan) dan sebagai hidangan makanan harus disediakan dalam bentuk nasi box baik untuk tamu, keluarga maupun panitia.

9.Seluruh tamu yang hadir tidak diperbolehkan bersalaman dengan pemangku hajat dan subjek hajat serta dibuat alur jalan agar dapat menjaga jarak satu dan yang lain.

10. Pemangku hajat dan panita boleh memerikan acara hiburan  kepada tamu dalam bentuk pita/melalui pita suara dan atau live streaming serta dilarang dalam bentuk elekton, campursari live dll.

11. Jika ternyata bahwa wilayah yang mengijinkan ijin hajatan adalah zona merah covid 19, maka Lurah dapat membatalkan  ijin hajatan yan akan /telah dimiliki pemangku hajat.

12. S.O.P di atas akan ditinjau kembali sesuai situasi dan kondisi di masa mendatang.


Demikian informasi ini, semoga bisa menjadi perhatian dan pertimbangan bagi warga RT 05 khususnya yang akan mengadakan acara hajatan.

Pendaftaran Google Master Trainer Batch #3, sudah dibuka. Segera daftar, pendaftaran terakhir Jumat, 26 Februari 2021. Siapa saja yang berhak mendaftar? Pastikan anda termasuk di dalamnya.

Sekilas mengenai Google Master Trainer, program ini adalah kolaborasi antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI dengan Google for Education dan REFO. Di dalam program ini, peserta terpilih akan dilatih secara intensif terkait dasar-dasar keahlian penggunaan Google Suite for Education, dan dipersiapkan untuk pengambilan sertifikasi internasional Google Certified Educator (Sertifikat Pendidik Google) Level 1.
Dapatkan:
– Voucher Ujian Sertifikat Pendidik Google Level 1 yang diakui internasional (Google Certified Educator Level 1)*
– Sertifikat Penghargaan dari KEMDIKBUD
– Sertifikat Partisipasi program Google Master Trainer 32 jam
– Sertifikat Kontribusi Pelatihan Guru 32 Jam

Tanggal program:
10 – 31 Maret 2021 (diteruskan dengan mentoring dan monitoring daring sampai Mei 2021)

Durasi program:
Total 10 minggu, dengan 12 jam sesi tatap muka virtual (sinkronis). Peserta diharapkan menyelesaikan tugas-tugas dalam sesi tidak tatap muka (asinkronis).

Daftar sekarang di: https://bit.ly/kemdikbudgmtbatch3 **
**Pendaftaran ditutup pada tanggal Jumat 26 Februari 2021.
Untuk informasi lebih lanjut, cek di: https://bit.ly/informasimastertrainer3

 


SMPN 2 Semin, sebagai bagian dari anggota koperasi tegas hari ini mengikuti RAT tutup buku tahun 2020. RAT tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya, karena dilaksanakan dua mode, secara online dan tatap muka. Yang mengikuti secara tatap muka dibatasi 50 orang, dengan membawa surat mandat.

Dalam kesempatan tersebut, anggota koperasi dari SMPN 2 Semin mendapat hadiah doorprice berupa voucher belanja senilai Rp 100.000,-. Yakni Bapak Widadi dan Ibu Sumaryati.

Salam iyonesia,... 

Membagikan akun/password yg bersifat rahasia pada banyak orang sekaligus tentu akan repot jika tidak ketemu. Contoh, akun belajar.id yang notabene akun google. Akun belajar.id yang didownload ops tentu harus dibagikan. Demikian juga dengan kartu ujian (online), password untuk tiap orang tentu berbeda. Tetapi jika jumlahnya ratusan, gmana membagikannya? apakah harus japri satu-persatu? tentu makan energi dan waktu yang lama. Jika dikirim di grup, tentu jadi kerahasiaan akun hilang. Bisa jadi disalahgunakan. 

Dengan cara ini, sobat iyonesia tidak perlu lagi japri satu-satu. Tinggal kasih linknya, mereka masukkan kode unik masing-masing dah dapat akunnya. Simak video berikut untuk detailnya ya...


 

 

Berikut kami sampaikan tutorial singkat Ujian Online TRYOUT ASPD 2021 Kabupaten Gunungkidul dengan Aplikasi PENA: 

1. Awali dengan Berdoa, Semoga diberi kelancaran dan Hasil Terbaik. 

2. Pastikan sudah mendownload/ mendapatkan Kartu Ujian dari Proktor Sekolah. 

3. Buka Aplikasi PENA, jika belum memiliki bisa mengunduh dulu melalui link berikut: 

Aplikasi Pena Versi 2.2 apk (Link Download Apk untuk Android) 

Jika menggunakan iphone/ laptop, atau mengalami masalah ketika installasi, bisa langsung mengakses link berikut: https://bit.ly/PENAlink 

Jika link terebut bermasalah bisa menggunakan link alternatif berikut: 

Pena Web Browser (Link Akses langsung dg browser HP/ Laptop) 

Jika tidak memiliki HP/Laptop atau mengalami masalah ketika installasi silahkan menghubungi Proktor Sekolah. 

4. Masukkan Password yang ada di Kartu Ujian dan klik "MASUK". 

5. Pastikan yang tampil adalah identitas sendiri bukan identitas orang lain. 

6. Lihat Mata Ujian yang Aktif dan Kerjakan sesuai jadwal ujian. 

7. Selanjutnya masukkan Token Soal yang didapatkan dari pengawas ujian (Proktor Sekolah) 

8. Pilih Sekolah, Kelas, No Abs dan masukkan Nama Lengkap Sesuai Akte. 

9. Sebelum mulai mengerjakan silahkan Cek Soal terlebih dahulu dan pastikan tidak ada soal yang hilang atau tidak lengkap, jika ada soal yang cacat silahkan langsung di Klik “RELOAD”. 

10. Apabila Soal sudah lengkap silahkan dikerjakan dengan penuh kejujuran, (Untuk berjaga jaga jika mati listrik dsb, silahkan jawaban ditulis dibuku). 

11. Jika sudah selesai semua, cek semua jawaban dan apabila sudah yakin dengan jawabannya, bisa klik “KIRIM”. 

12. Pastikan Proses Kirim berhasil, dan Klik “LOGOUT”

Semangat pagi para siswa sekalian,
Salam Espero ... Oke--- Yess---Joss--

Tahun ini seperti halnya tahun kemarin, Ujian Nasional bagi siswa kelas IX ditiadakan. Namun Demikian DIY mengambil kebijakan untuk tetap menjaga mutu pendidikan, khususnya di lingkungan DIY maka bagi siswa kelas IX tetap diadakan ujian dengan standar daerah yang diberi nama ASPD--Asesmen Standar Penilaian Daerah--. Dengan ASPD ini harapannya pemetaan mutu pendidikan di lingkup DIY dapat terpetakan. Kemudian dengan data tersebut, maka perbaikan di sisi yang kurang dapat lebih terfokus dan yang sudah bagus untuk dapat terus ditingkatkan.  Adanya ASPD khusus DIY untuk pemetaan mutu pendidikan di DIY yang mana hasilnya nanti juga akan digunakan peserta didik sebagai salah satu sarana untuk seleksi masuk SMA/SMK khususnya di lingkup DIY.

Adapun Try Out ASPD untuk kelas 9 merupakan latihan soal-soal sebagai persiapan menghadapi ASPD (Asesmen Standar Penilian Daerah). Yang meliputi 4 mapel. Yaitu Bhs. Indonesia, Bhs Inggris, Matematika dan IPA. Berikut Pemetaan Materi. 

Pemetaan materinya sebagai berikut.

Pemetaan materi Mapel Bhs Indonesia.   

Pemetaan Materi Matematika


 

Pemetaan Materi Bahasa Inggris

 

Pemetaan Materi IPA ---semoga sukses---💪💪

Semangat pagi para siswa sekalian,
Salam Espero ... Oke--- Yess---Joss--

Tahun ini seperti halnya tahun kemarin, Ujian Nasional bagi siswa kelas IX ditiadakan. Namun Demikian DIY mengambil kebijakan untuk tetap menjaga mutu pendidikan, khususnya di lingkungan DIY maka bagi siswa kelas IX tetap diadakan ujian dengan standar daerah yang diberi nama ASPD--Asesmen Standar Penilaian Daerah--. Dengan ASPD ini harapannya pemetaan mutu pendidikan di lingkup DIY dapat terpetakan. Kemudian dengan data tersebut, maka perbaikan di sisi yang kurang dapat lebih terfokus dan yang sudah bagus untuk dapat terus ditingkatkan.  Adanya ASPD khusus DIY untuk pemetaan mutu pendidikan di DIY yang mana hasilnya nanti juga akan digunakan peserta didik sebagai salah satu sarana untuk seleksi masuk SMA/SMK khususnya di lingkup DIY.

Jadwal Try Out Asesmen Standar Penilaian Daerah (ASPD) tahun pelajaran 2020/2021. Silahkan para siswa kelas 9 bisa untuk bisa mencermati dan mempersiapkan diri.

Jadwal ASPD untuk Kelas 9


 


Meskipun dalam masa PPKM, kegiatan masyarakat khususnya di RT 05 Ledoksari tetap dilaksanakan. Pertemuan Rutin Warga tetap dilaksanakan di Balai RT. Pertemuan Arisan rutin warga RT 05 dilakukan dengan mengadopsi konsep Dhrive Thru. Penjadwalan kedatangan sudah diinformasikan jauh hari sebelumnya untuk mengantisipasi kerumunan warga. Tentunya protokol kesehatan pun tetap dijalankan secara ketat, mengingat aturan pemerintah mengenai PSBB masing diperpanjang.

Kegiatan yang biasanya dilaksanakan malam hari, kali ini dilaksanakan sore hari. Menghindari kegiatan warga lebih dari pukul 19.00 . Warga datang sudah menyiapkan uang setoran dan petugas sudah siap ditempatnya masing-masing. Pintu masuk dan keluar pun sudah dibuat berbeda.Masuk dari sisi selatan, warga langsung disambut bendahara untuk iuran arisan rutin. Kemudian berlanjut ke bendahara jimpitan, lanjut ke petugas koperasi simpan pinjam, lalu ke petugas iuran sampah terakhir adalah petugas dana pralaya. Dengan kondisi demikian pertemuan warga berlangsung cepat tanpa ada kerumunan. Terakhir sebelum keluar dari sisi utara, warga yang telah menyelesaikan kewajiban-kewajibannya dipersilahkan untuk mengambil snack yang telah disediakan oleh tuan rumah.

Selain konsep pertemuan yang baru tersebut, undian arisan pun dilakukan secara digital. Aplikasi spinner digunakan untuk menentukan undian arisan.

Selain itu pula Koperasi Simpan Pinjam TEMA SEJAHTERA juga melaksanakan RAT Tutup Buku 2020 yang sebelumnya juga sudah di setujui LPJ dari anggota untuk disahkan.
sehingga seluruh warga bisa mendapatkan SHU...





Tanggal 8 Februari 2021, Gubernur DIY mengeluarkan Instruksi Gubernur berkaitan dengan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis mikro. PPKM berbasis mikro dilakukan dengan mempertimbangkan kriteria zonasi untuk pengendalian kasus Covid hingga tingkat RT. Menindak lanjuti hal tersebut, Satgas Covid RT 05 berbenah dan melengkapi sarana prasarana yang ada. Salah satunya dengan melengkapi sekretariat Satgas Covid RT 05 yang bertempat di Balai RT 05.
Selain itu, perbaikan banner di pintu masuk pun menjadi sasaran.


Banner-banner himbauan yang rusak seperti tali lepas, sobek, mulai kendor diperbaiki dan dan ditata kembali. Semua itu dilakukan sebagai salah satu bentuk dukungan untuk melaksanakan Instruksi Gubernur tentang PPKM mikro yang ditetapkan tanggal 8 Februari 2021. 



Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), berimbas pada kegiatan pertemuan rutin warga RT 05. Pertemuan rutin malam rebo pahingan yang seharusnya secara jadwal dilaksanakan tanggal 9 Februari 2021 ini pun hampir batal dilaksanakan. Namun demikian, dengan kebijaksanaan dari RT kegiatan pertemuan rebo pahingan tetap akan dilaksanakan tetapi diundur waktunya.

Secara jadwal, acara rutin arisan dan rembug warga RT 05 dilaksanakan 9 Februari 2021 (biasanya malam hari). Namun dengan kondisi PPKM ini, pihak pengurus RT mengambil kebijakan untuk mengundur pelaksanaannya pada hari Jum'at, 12 Februari 2021. Pelaksanaan acara rutin tersebut tetap dilakukan dengan beberapa modifikasi. Modifikasi tersebut terkait waktu pelaksanaan, tata cara pembayaran iuran rutin, dan juga kaitan dengan rembug warga. 

Rencana untuk waktu pelaksaanaan diubah menjadi sore hari, mulai dari jam 15.00 -17.00 WIB. Proses pelaksanaan pembayaran iuran dilakukan secara drive thru, langsung bayar pada petugas yang standby di balai RT. Warga pun dihimbau untuk menyiapkan dengan uang pas, untuk menghindari antrian yang lama terkait kembalian. Pembayaran pun dilakukan berdasarkan zona berdasarkan dasawisma. Terkait ada jika informasi dan hal yang diperlukan rembug warga, nanti akan diinformasikan melalui grup whatsapp.






Ponsel pinter tidak bisa lepas dari media sosial....ini yang menggelitik Satgas Covid Rt.05 Ledoksari mengkampanyekan pencegahan Covid 19 dengan menggunakan aplikasi Twibbonize, salah satu aplikasi yang bisa di unduh pada ponsel pintar yang kita miliki. Aplikasi ini dinilai efektif untuk mengkampanyekan gerakan 5 M pencegahan covid 19 di Rt.05 ledoksari karena di jaman yang serba IT ini hampir 90% warga memiliki ponsel pintar. Demikian dikatakan sekretaris Satgas Covid Rt.05 Ledoksari Triyono,M.Pd disela sela kerja bakti pemasangan benner himbauan untuk bisa melaksanakan 5 M pencegahan covid 19, minggu 7 februari 2021. Adapun cara masuk aplikasi tersebut adalah : 
2.pilih foto dari ponsel pintarmu 
3.atur besar kecilnya foto 
4.jika sudah sesuai lakukan crop 
5.download 
6.buka gambar hasil download 
7.pasang gambar di story hp,fb,ig dll 
8.selesai 
Akhirnya selamat mencoba, mudah mudahan kita semua diberikan selalu kesehatan oleh Allah, Tuhan YMR dan di jauhkan dari covid 19


Kamis, 4 Feb 2020 malam salah satu warga RT 05, mengalami sesak napas yang luar biasa. Dari kondisi tersebut, kemudian yang bersangkutan dibawa ke RSUD untuk ditangani lebih lanjut. Secara riwayat rekam medik yang bersangkutan memiliki riwayat asma. Di RSUD kemudian dilakukan rapid, dan hasilnya reaktif. Untuk memastikan yang bersangkutan positif covid atau tidak kemudian pihak RSUD melakukan tes swab.

Dua hari di rumah sakit, kondisi yang bersangkutan mulai membaik tetapi hasil swab belum keluar. Meskipun kondisi sudah membaik, di rumah yang bersangkutan masuk ruang isolasi. Mendapat informasi demikian, satgas covid RT 05 sigap bergerak cepat untu mengambil langkah antisipasi.
Satgas berkoordinasi dalam tim dan penasehat,
Sambil menunggu hasil swab keluar, tim satgas RT 05 kemudian melakukan tindakan sebagai berikut.

1. Menghimbau keluarga yang bersangkutan dirumah untuk melaksanakan isolasi mandiri.

2. Satgas covid sudah menindak lanjuti dengan menghubungi pihak keluarga dan sudah mengkondisikan segala kebutuhan logistik selama isolasi.

3. Sampai ada hasil swab dari RSUD, kebutuhan isolasi di tanggung bersama oleh warga RT.05 melalui dana covid yg dikelola oleh satgas.

Demikian info ini kami sampaikan...mohon doanya agar pak Kusriyadi segera di beri kesehatan oleh Allah dan hasil swabnya negatif... 

LInk Terkait

Contact form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget